Membangun Masa Depan Prodi Sastra Indonesia: Penyusunan Visi Misi Keilmuan Prodi Sastra Indonesia

SASINDO, KARANGMALANG—Rabu (13/3) Dalam upaya untuk memajukan pendidikan tinggi di Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni Budaya (FBSB) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan acara penyusunan visi misi keilmuan bagi Program Studi Sastra Indonesia. Kegiatan ini diadakan di Hotel UNY, mulai pada pukul 08.00 WIB, dengan menghadirkan Dr. Mohammad Rohmadi dari Universitas Sebelas Maret (UNS) sebagai narasumber utama.

Acara tersebut diadakan sebagai respons terhadap kebutuhan adaptasi dan inovasi dalam dunia pendidikan, terutama dalam bidang sastra Indonesia. Penyusunan visi misi keilmuan ini berorientasi pada pembaruan dan penyesuaian terhadap dinamika keilmuan serta tantangan global yang tentunya sejalan dengan visi misi Fakultas Bahasa dan Seni Budaya (FBSB) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Visi keilmuan yang baru dirumuskan untuk Prodi Sastra Indonesia, FBSB, UNY adalah: “Mengembangkan ilmu bahasa dan sastra Indonesia yang unggul, kreatif, dan inovatif berkelanjutan berdasarkan prinsip transformatif dan adaptif”. Untuk mencapai visi tersebut, diperlukan pembaruan misi keilmuan yang meliputi:

  1. Menyelenggarakan pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia yang berpusat pada mahasiswa dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.
  2. Melaksanakan penelitian dalam bidang bahasa dan sastra yang diakui secara nasional dan internasional serta bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat berbasis hasil penelitian dan pengembangan ilmu bahasa serta sastra, dengan memanfaatkan potensi dan kearifan lokal, nasional, dan global.

Dalam acara tersebut, Dr. Mohammad Rohmadi menyampaikan pandangannya tentang pentingnya inovasi dalam pembelajaran dan penelitian sastra Indonesia. Beliau menekankan bahwa adaptasi terhadap teknologi informasi dan komunikasi serta pengembangan kerja sama dengan lembaga dalam dan luar negeri merupakan kunci untuk mewujudkan visi keilmuan yang baru.

Para pemangku kepentingan, pimpinan Fakultas, Kepala Departemen PBSI, dan para dosen turut serta dalam acara tersebut, memberikan masukan untuk penyempurnaan visi dan misi keilmuan yang dirumuskan. Keterlibatan pimpinan Fakultas, Kepala Departemen PBSI, dan para dosen menandakan komitmen bersama dalam mewujudkan visi dan misi yang telah ditetapkan, serta memperkuat fondasi akademik dan keilmuan di Prodi Sastra Indonesia, FBSB, UNY.

Acara penyusunan visi keilmuan ini diharapkan tidak hanya menjadi tonggak sejarah bagi Prodi Sastra Indonesia, tetapi juga dapat memberikan inspirasi bagi prodi lainnya untuk terus mengadaptasi dan berinovasi dalam menghadapi perubahan dan tantangan global.(lin)

Label Berita: